Milestone Dakwah Aisyiyah Kota Malang di Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang

dakwah aisyiyah kota Malang di Lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang

Jalan dakwah adalah jalan yang terjal. Tidak akan pernah kita dapati jalan dakwah yang lurus dan mulus seperti jalan tol. Allah akan selalu uji dengan kekhawatiran, kecemasan, ketakutan, bahkan rasa haus dan lapar. Begitu pula dengan jalan dakwah Aisyiyah Kota Malang.

Untuk bisa memberikan manfaat bagi ummat, tak jarang Ibu-Ibu Aisyiyah mengorbankan hartanya, waktunya, energinya untuk kemaslahatan ummat. Membawa masyarakat kembali pada Islam yang sebenar-benarnya.

Salah satu jalan dakwah Aisyiyah Kota Malang yakni bersinergi dengan Lapas perempuan kelas IIA Kota Malang untuk memberikan pembinaan agama agar Lapas tidak hanya sekadar tempat untuk merenungkan kesalahan, pengabdian, tapi keilmuan mereka juga bertambah, khususnya ilmu agama.

Ya ngaji iqra, ya ngaji Quran, ya ngaji kitab, sehingga mereka akan punya bekal ketika sudah kembali pada keluarga masing-masing.

Milestone Dakwah Aisyiyah Kota Malang di Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang

Kerjasama Aisyiyah bersama dengan Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang ini bermula sejak tahun 1970-an. Sejak gedung lama yang dimiliki oleh Lapas Perempuan bertempat di gedung Ramayana (utara kantor Kabupaten Malang) hingga sekarang.

Sehingga jika dihitung-hitung, kurang lebih sudah 50 tahun kerjasama ini terjalin dengan sangat baik dan harmonis. Kalau boleh dikatakan sebagai simbiosis mutualisme, Aisyiyah bahkan mengusahakan sendiri untuk transport muballighat atau ustadzah yang berangkat ke Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang.

Hal ini semata sebagai upaya amar ma’ruf nahi munkar dan membina hubungan baik dengan Pemerintah, khususnya Kementerian Hukum dan HAM yang dalam hal ini langsung pada sasaran dakwah kita.

Program-Program Aisyiyah Kota Malang Bersama Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang

Beberapa program yang sudah disinergikan selama ini dengan Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang sebagai berikut:

  • Pembinaan Fiqh Ibadah dan AlQuran

pembinaan Lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang

Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang memiliki program yang luar biasa. Tidak hanya pembekalan untuk keterampilan kerja, namun penghuni Lapas juga diberikan pembinaan agama seperti Pondok Pesantren bagi yang beragama Islam.

Konsep yang sangat baik dan akan selalu disambut oleh Aisyiyah dengan senang hati. Ilmu yang dimiliki oleh Ibu-Ibu Aisyiyah bisa diamalkan di sini dan berharap adanya pembinaan ini bisa membawa lingkungan Lapas yang Islami, damai, dan kondusif.

  • Penyuluhan dari Majelis Hukum dan HAM Aisyiyah Kota Malang

penyuluhan hukum dan HAM

Program yang berjalan ini bertujuan agar penghuni Lapas lebih melek hukum dan memahami apa yang boleh dan apa yang sebaiknya dihindari agar tidak melanggar hukum di Indonesia.

  • Program Rehabilitasi Sosial Narkotika Majelis Kesehatan PDA Kota Malang Bersama Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang.

Selain penyuluhan hukum, sinergi yang dilakukan juga termasuk salah satunya yakni program rehabilitasi sosial narkotika bersana Majelis Kesehatan PDA Kota Malang dan Lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang ini juga didukung penuh oleh Aisyiyah Kota Malang.

rehabilitasi sosial
Penutupan Program Rehabilitasi Sosial Narkotika periode I tahun 2023
  • Buka Bersama

Kegiatan rutin yang juga dilakukan oleh Aisyiyah Kota Malang untuk Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang yakni “urunan” untuk memberikan buka puasa pada penghuni Lapas.

Setidaknya beberapa kali dalam sebulan di bulan Ramadan ini, penghuni Lapas bisa menikmati sajian yang disiapkan oleh Ibu-Ibu Aisyiyah Kota Malang.

  • Imam Salat Tarawih di Bulan Ramadan

Selain menyedikan buka puasa beberapa kali dalam sebulan, Aisyiyah Kota Malang juga diminta oleh Lapas untuk memberikan kuliah tujuh menit setelah salat Isya di bulan Ramadan, lalu dilanjutkan dengan salat Tarawih.

Semuanya dilakukan bersama-sama dengan seluruh penghuni Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang yang beragama Islam tanpa terkecuali.

  • Ditribusi Hewan Qurban Untuk Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang

Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang juga menjadi salah satu “daerah prioritas” untuk diberikan bantuan hewan Qurban. Harapannya agar ratusan penghuni Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang juga ikut merayakan Idul Adha dengan penuh suka cita.

Itulah beberapa program Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang bersama dengan Pimpinan Daerah Aisyiyah Kota Malang yang masih berjalan hingga sekarang.

Kerjasama baik yang telah berjalan selama ini semoga tetap terpelihara dan mendatangkan manfaat lebih banyak lagi untuk masyarakat pada umumnya, dan untuk seluruh penghuni Lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang khususnya.

Dalam kesempatan pisah sambut beberapa hari lalu di Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang, Rabu 18 Oktober 2023 Aisyiyah berkesempatan untuk hadir. Bersama Ibu Lilik Sulistiyowati, S.H, M.Hum sebagai mantan Plt. Kalapas Perempuan Kelas II Kota Malang yang lama menyambut Kalapas Perempuan Kelas II Kota Malang Ibu Yunengsih, Bc.IP, S.Sos, MH.

dakwah aisyiyah kota Malang di Lapas Perempuan kelas IIA Kota Malang

Semoga Allah selalu memberikan kekuatan pada Ibu-Ibu Aisyiyah Kota Malang serta seluruh petugas Lapas Perempuan Kelas IIA Kota Malang yang bertugas sehingga program-program yang telah dirancang dapat berjalan dengan baik.

 

Picture of admin

admin

Leave a Replay